Bruce Ackerman

  • Universitas Harvard
  • Universitas Yale
Karya akademisDisiplin ilmuLawCabang disiplin ilmuHukum tata negaraAliranLiberalisme[1]Lembaga
  • Universitas Pennsylvania
  • Universitas Yale
  • Universitas Columbia
Karya terkenalWe the People[2] (1991–2014)MemengaruhiSanford Levinson[3] Goodreads author: 7671361

Bruce Arnold Ackerman (lahir 19 Agustus 1943) adalah seorang pakar hukum tata negara asal Amerika Serikat. Ia menjabat sebagai Profesor Sterling di Sekolah Hukum Yale. Pada tahun 2010, dia dinobatkan oleh majalah Foreign Policy sebagai salah satu pemikir global terkemuka.[4]

Latar belakang

Ackerman lahir pada 19 Agustus 1943 dan lulus dari Bronx High School of Science. Ia kemudian memperoleh gelar Bachelor of Arts dari Universitas Harvard pada 1964 dan gelar Bachelor of Laws dari Sekolah Hukum Yale pada 1967.

Kritik terhadap pengujian yudisial

Sandrine Baume berpendapat bahwa Bruce Ackerman adalah salah satu tokoh utama yang mengkritik "kesesuaian pengujian yudisial dengan prinsip-prinsip demokrasi", tidak seperti pemikir lainnya seperti John Hart Ely dan Ronald Dworkin.[5] Baume juga mengamati bahwa seperti halnya Larry Kramer dan Mark Tushnet, Ackerman mendukung gagasan bahwa pengujian yudisial seharusnya sangat dibatasi dan Undang-Undang Dasar perlu dikembalikan "kepada rakyat".[6]

Namun, interpretasi Baume terhadap Ackerman telah menuai kritik karena gagal mempertimbangkan argumen-argumen Ackerman yang mendukung pengujian yudisial untuk suatu undang-undang dasar demokratis. Misalnya, Ackerman pernah berpendapat bahwa pengujian yudisial adalah "bagian dari tema yang lebih luas yang membedakan Undang-Undang Dasar Amerika dengan kerangka demokrasi liberal lainnya yang tidak setahan lama." Ackerman juga mendukung rancangan konstitusional untuk pengujian yudisial "yang memberikan insentif khusus bagi para hakim untuk menegakkan integritas solusi-solusi konstitusional sebelumnya dari tarikan dan seretan politik belaka."[7] Ackerman juga pernah menegaskan, "Saya menolak untuk ikut menarik diri dari pengujian yudisial seperti halnya karya-karya banyak penulis konstitutionalis liberal kontemporer."[8]

Karya

  • 1980: Social Justice in the Liberal State (ISBN 9780300024395)
  • 1991: We the People, Volume 1, Foundations (ISBN 9780674948419)
  • 1995: Is NAFTA Constitutional?, with David Golove (ISBN 9780674467125)
  • 1998: We the People, Volume 2, Transformations (ISBN 9780674003972)
  • 1999: The Stakeholder Society, with Anne Alstott (ISBN 9780300078268)
  • 2002: Voting with Dollars, with Ian Ayres (ISBN 9780300127010)
  • 2005: The Failure of the Founding Fathers (ISBN 9780674023956)
  • 2006: Before the Next Attack: Preserving Civil Liberties in an Age of Terrorism
  • 2010: The Decline and Fall of the American Republic (ISBN 9780674057036)
  • 2014: We the People, Volume 3: The Civil Rights Revolution (ISBN 9780674050297)
  • 2018: Revolutionary Constitutions: Charismatic Leadership and the Rule of Law (ISBN 9780674970687)

Referensi

  1. ^ Young, Shaun P. (2004). "The Concept of Political Liberalism". Dalam Young, Shaun P. Political Liberalism: Variations on a Theme. Albany, New York: State University of New York Press. hlm. 7. ISBN 978-0-7914-6175-4. 
  2. ^ Thiruvengadam, Arun K. (2019). "Evaluating Bruce Ackerman's 'Pathways to Constitutionalism' and India as an Exemplar of 'Revolutionary Constitutionalism on a Human Scale'". International Journal of Constitutional Law. 17 (2): 682. doi:10.1093/icon/moz048. ISSN 1474-2659. 
  3. ^ Levinson, Sanford (1999). "Transitions". The Yale Law Journal. 108 (8): 2215–2216. doi:10.2307/797386. ISSN 0044-0094. JSTOR 797386. 
  4. ^ "Archived copy". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-11-08. Diakses tanggal 2017-03-05.  Parameter |url-status= yang tidak diketahui akan diabaikan (bantuan)
  5. ^ Baume, Sandrine (2011). Hans Kelsen and the Case for Democracy, ECPR Press, pp. 53–54.
  6. ^ Mark Tushnet. Taking the Constitution Away From the Courts (Princeton University Press 1999), pp. 1-11.
  7. ^ Bruce A. Ackerman, The Storrs Lectures: Discovering the Constitution, 93 Yale L.J. 1013, 1031 (1984).
  8. ^ Bruce Ackerman, De-Schooling Constitutional Law, 123 Yale L.J. 3104, 3120 (2014).
Pengawasan otoritas Sunting ini di Wikidata
Umum
  • Integrated Authority File (Jerman)
  • ISNI
    • 1
  • VIAF
    • 1
  • WorldCat
Perpustakaan nasional
  • Norwegia
  • Spanyol
  • Prancis (data)
  • The ICCU id CFIV036988 is not valid.
  • Amerika Serikat
  • Latvia
  • Jepang
  • Republik Ceko
  • Australia
  • Korea
  • Kroasia
  • Belanda
  • Polandia
Basis data ilmiah
  • CiNii (Jepang)
Lain-lain
  • Faceted Application of Subject Terminology
  • RERO (Swiss)
    • 1
  • SUDOC (Prancis)
    • 1